Tips
Kunjungi tailor terbaik jakarta , dan kamu juga bisa memesan kemejamu di distributor kemeja flanel
1. Pastikan memotong benang yang menjahit bagian belahan di belakang dan saku jas.
2. Investasikan uang Anda untuk membeli jas yang dijahit dengan baik.
3. Cucilah celana dan jas bersamaan dengan layanan penatu dan hanya jika benar-benar dibutuhkan. Anda dapat mengenakan setelan selama beberapa bulan tanpa mencucinya di penatu selama Anda tahu cara menyeterika sendiri celana panjang dengan baik.
4. Jangan pernah mengancingkan kancing bagian bawah jas. Saat duduk, lepaskan kancing jas agar tidak menggembung.
5. Pria Eropa mengenakan setelan yang lebih ketat dan keliman di bagian kaki celana agar jatuh di bagian sepatu tanpa tertekuk.
Peringatan
Meski kelihatannya setelan pria tidak banyak berubah selama beberapa abad terakhir, hal ini tidak sepenuhnya benar. Perubahan pada potongan, warna, dan bahan dapat memperbarui tampilan setelan. Seperti dasi berusia 20 tahun tidak seperti dasi modern. Sepatu formal pria juga terlihat berbeda dengan sepatu yang dikenakan beberapa dekade lalu. Untuk meninggalkan kesan pertama yang baik, belilah setelan baru.
Jika anda ingin berkonsultasi mengenai pakaian anda. Anda bisa hubungi kami di Instagram atau pun hubingi web kami di kayetailor.com
Cara Memakai Setelan Jas
Rahasia mengenakan setelan dengan tepat adalah memahami bagaimana seharusnya setelan terlihat pas pada tubuh. Dengan pengetahuan dasar tentang jahitan dan beberapa tip sederhana, siapa saja dapat terlihat cerdas dan bergaya. Ingat bahwa meski tren busana terus berubah, setelan klasik berkualitas baik akan membantu Anda tetap terlihat bergaya dalam jangka panjang.
Melengkapi Penampilan Anda
1. Tambahkan saputangan. Lipat agar dapat masuk dengan rapi pada saku dan biarkan bagian atasnya sedikit mengintip. Saputangan merupakan aksen yang bagus untuk semua jenis setelan juga cara yang baik untuk menambahkan sedikit karakter dan ciri khas. Meski demikian, saputangan Anda tak boleh berpola atau terbuat dari jenis kain yang sama dengan dasi.
2. Pilih sepatu yang tepat. Untuk gaya sehari-hari, cobalah sepatu berwarna cokelat tua. Sepatu warna ini akan sangat sesuai untuk setelan berwarna abu-abu gelap dan biru tua. Anda juga dapat memilih sepatu berwarna cokelat muda atau sawo matang jika mengenakan setelan berwarna lebih muda. Sepatu jenis Loafers dan Oxford merupakan jenis sepatu paling umum yang dikenakan saat memakai setelan. Meski demikian, Anda dapat mengubah gaya sesuai kesempatan pemakaiannya.
3. Beli kaus kaki dengan panjang yang patut. Meski kaus kaki merupakan aksesori yang tepat untuk menegaskan gaya Anda, pastikan kaus kaki menutup pergelangan kaki saat Anda duduk. Bagaimanapun Anda berusaha menutupinya, celana akan terangkat sedikit saat duduk. Jadi, pastikan kulit kaki tidak terlihat. Pilih kaus kaki yang menutup setengah tulang kering seperti kaus kaki bermotif wajik.
Pilih warna maupun pola sesuka Anda, atau pilih yang berwarna sederhana seperti hitam dan abu-abu.
4. Pilih ikat pinggang yang tidak lebar. Ikat pinggang sangat penting untuk setelan yang terlihat rapi. Namun, jangan memilih ikat pinggang lebar dan mencolok dengan kepala ikat pinggang besar yang dapat merusak penampilan Anda. Alih-alih, pilih ikat pinggang tipis dengan warna yang sama seperti sepatu Anda dengan kepala berwarna perak, keemasan, atau perunggu. Makin sederhana akan makin terlihat bagus.