Macam-macam dan Ciri Transformator (Trafo) Step Up dan Step Down

Membahas soal trafo atau transformator, tentunya kita semua sudah sering mendengar namanya. Transformator Step Up dan Step Down memiliki dua fungsi utama dalam kelistrikan. Fungsi keduanya ini adalah untuk menaikan tegangan dan menurunkan tegangan aliran listrik.

Sebagai alat yang difungsikan dalam menaikan atau menurunkan tegangan dari arus listrik. Transformator juga memiliki dua macam dan ciri yang berperan penting dalam kebutuhan kelistrikan. Dan untuk memperjelas macam jenis dan cirinya, maka Anda perlu menyimak ulasan di bawah ini.

Macam-Macam dan Ciri Transformator (Trafo) Step Up dan Step Down

Seperti yang dipaparkan di awal ulasan kalau Transformator Step Up dan Step Down atau trafo memiliki dua macam jenis. Berikut dibawah ini dua jenis trafo yang harus Anda ketahui diantaranya:

  • Transformator Step Up berfungsi untuk menaikan tegangan dari arus listrik
  • Transformator Step Down berfungsi untuk menurunkan tegangan dari arus listrik

Sementara untuk perbedaannya, keduanya memiliki perbedan antara lain:

No Perbedaan Step Up Step Down
1 Tegangan Tegangan primer lebih tinggi dari sekunder Tegangan primer lebih besar dari sekunder
2 Jumlah lilitan Jumlah lilitan primer lebih kecil dari lilitan sekunder Jumlah lilitan primer lebih besar dari lilitan sekunder

Ciri-Ciri Transformator

Selain mengenal jenis dan perbedaan yang dimilikinya, Anda juga harus mengenali seperti apa ciri yang dimiliki dari kedua jenis trafo tersebut. Berikut ciri-cirinya:

Ciri Transformator Step Up

  • Memiliki kapasitas kumparan primer lebih kecil dibanding jumlah lilitan pada kumparan sekundernya. Sementara tegangan primernya selalu lebih kecil dibanding tegangan sekundernya
  • Sedangkan kuat arusnya lebih besar dibanding kuat arus sekundernya

Ciri Transformator Step Down

  • Memiliki lilitan kumparan primernya lebih besar dibanding jumlah lilitan kumparan sekundernya. Sedangkan tegangan primernya berjumlah lebih besar dibanding tegangan sekundernya.
  • Sementara untuk besaran kuat arus primernya lebih kecil dibanding kuat arus sekundernya

Nah itulah macam-macam jenis, perbedaan dan juga ciri dari Transformator Step Up dan Step Down yang bisa Anda pahami. Dengan memahami dunia kelistrikan seperti diatas, Anda jadi lebih tahu jenis trafo mana yang dibutuhkan untuk kelistrikan di rumah.